Minggu, 24 Juni 2012

Kenangan di Makam Bung Karno


Saat memasuki bulan Juni, ada seorang tokoh yang terbayang di benak saya: Ir. Soekarno, Presiden Pertama Republik Indonesia. Proklamator kemerdekaan yang akrab disapa dengan “Bung Karno” ini lahir di Surabaya pada 6 Juni 1901 dan meninggal di Jakarta pada 21 Juni 1970. Pada bulan Juni ini, kabarnya, sejumlah kegiatan dilakukan di Indonesia dalam rangka memperingati 111 tahun hari lahir Bung Karno.

Bagi saya yang orang jepang, awalnya Bung Karno bukanlah tokoh yang membuat saya merasa “sesuatu”. Namun, selama setahun saya berada dan belajar di Indonesia, pikiran saya yang seperti itu ternyata benar-benar berubah. Salah satu alasannya adalah sebuah pengalaman pribadi ketika berkunjung ke makam Bung Karno.

Sabtu, 02 Juni 2012

Ujian Pengetahuan mengenai Indonesia di Jepang


Masih ingatkah teman-teman dengan Ujian Kemampuan Berbahasa Indonesia (UKBI) di Jepang? UKBI yang pernah diperkenalkan di artikel blog ini adalah satu-satunya ujian yang menilai kemampuan berbahasa Indonesia di Jepang, yang diselenggarakan setahun dua kali sejak tahun 1992. Jumlah peserta setiap tahunnya terus meningkat. Sampai saat ini, sudah lebih dari 17.000 orang yang mengikuti ujian tersebut. Sepertinya UKBI mulai dikenal sebagai salah satu “pintu masuk” untuk mengenal Indonesia.

Namun, ujian semacam ini bukanlah hanya UKBI saja. Akhir-akhir ini pun, sebuah ujian yang menarik diselenggarakan di Jepang. Ujian Pengetahuan mengenai Indonesia (UPI)*, itulah nama ujian tersebut.

Pengikut